HARIANJAYAKARTA.COM – Dalam upaya menjaga ketertiban dan kedamaian di Pulau Harapan, Polsek Kepulauan Seribu Utara, Polres Kepulauan Seribu, melakukan patroli malam yang dilengkapi dengan dialogis.
Patroli yang dilaksanakan pada Selasa (30/01/2024) malam tersebut bertujuan untuk memberikan himbauan kepada anak dan remaja agar menjauhi kenakalan serta menghindari perilaku tawuran yang bisa merugikan diri sendiri dan masyarakat sekitar.
Kegiatan ini juga melibatkan Polisi Sahabat Anak yang turut memberikan sosialisasi tentang bahaya kenakalan remaja serta pentingnya menjaga ketertiban dan keamanan di lingkungan sekitar.
Kapolsek Iptu Yoyo Hidayat, S.H., menyatakan bahwa kehadiran polisi tidak hanya sebagai penegak hukum, tetapi juga sebagai sahabat bagi anak-anak dan remaja dalam membimbing mereka menuju perilaku yang positif.
Baca Juga:
Presiden Prabowo Telepon Kepala BGN Dadan Hindayana Saat Cek Kondisi Warga Bekasi Terdampak Banjir
Selain itu, dalam patroli tersebut, warga juga dihimbau untuk waspada terhadap penyebaran informasi palsu (hoax) dan paham radikal yang dapat mengganggu kedamaian, terutama menjelang Pemilu 2024.
Kapolsek mengingatkan bahwa situasi politik saat ini membutuhkan kerja sama dari semua pihak untuk menjaga stabilitas dan ketertiban demi kesuksesan pelaksanaan pemilihan umum.
Mengakhiri patroli dialogis malam tersebut, Kapolsek Iptu Yoyo Hidayat, S.H., mengajak seluruh warga untuk berperan aktif dalam menjaga ketertiban dan suksesnya Pemilu 2024 dengan tidak terpancing provokasi dan memilih pemimpin yang dapat menjaga keadilan serta kedamaian bagi seluruh masyarakat.
Diharapkan, dengan adanya kegiatan patroli malam yang dialogis seperti ini, akan semakin meningkatkan kesadaran dan tanggung jawab bersama dalam menciptakan lingkungan yang aman, damai, dan harmonis di Pulau Harapan, Kepulauan Seribu Utara.***
Baca Juga:
Tanggap Banjir Jabodetabek, BRI Peduli Gerak Cepat salurkan Bantuan Bagi Warga Terdampak
Diguyur Hujan Deras dan Sejumlah Sungai Meluap, Banjir Kepung Jakarta, Bekasi, Bogor, dan Tangerang
Penulis : Aer
Sumber Berita : Humas Polres Kep Seribu